14 Jan 2022

Pentingnya Digitisasi, Digitalisasi, dan Transformasi Digital pada Pelaku Usaha dan Bisnis

Image Pentingnya Digitisasi, Digitalisasi, dan Transformasi Digital pada Pelaku Usaha dan Bisnis

Halo Dretizen !

Kita hidup di era yang hampir sepenuhnya dilakukan melalui media internet. Mulai dari belanja, pesan makan siang, jajan, atau beli barang hobi. Semuanya bisa dilakukan hanya dengan smartphone. Metode pembayaran makin beragam mulai dari transfer antar rekening sampai melalui uang digital. Banyak usaha dan bisnis yang sudah merubah proses bisnisnya menjadi serba digital demi mempermudah konsumen dan menjangkau lebih banyak konsumen.

Istilah “digitalisasi” mulai digunakan seiring dengan berkembangnya tren usaha dan bisnis online yang semakin meningkat. Sebenarnya apa digitalisasi itu? Apa benar cukup dengan digitalisasi saja?

Sebenarnya, ada lagi dua istilah penting yaitu digitisasi dan transformasi digital. Pada tahapannya, yang perlu dilakukan adalah digitisasi, digitalisasi, dan transformasi digital. Berikut penjelasan tiap istilah tersebut.


1. Digitisasi

Digitisasi adalah proses perubahan analog menjadi digital. Maksudnya adalah merubah suatu proses atau prosedur yang biasanya dilakukan secara manual dengan benda fisik seperti melakukan rekap laporan, menjadi serba digital yang dapat dilakukan dengan smartphone. Tujuan digitisasi ini selain untuk mempermudah penggunanya, mengurangi biaya, juga mengurangi pemakaian kertas yang berlebihan.

2. Digitalisasi

Digitalisasi adalah melakukan perubahan proses bisnis menjadi digital. Maksudnya adalah seluruh proses usaha dan bisnis yang ada mulai dari awal hingga akhir ke konsumen semuanya melalui media internet dan gadget. Proses ini kian populer diperbincangkan banyak orang. Salah satu contoh proses digitalisasi adalah toko online, pesan ojek atau taksi online, delivery makanan, dan masih banyak lagi. Proses ini didukung dengan adanya platform yang memungkinkan dalam melakukan proses itu seperti aplikasi mobile dan website.

3. Transformasi Digital

Transformasi digital adalah melakukan pemanfaatan teknologi yang mendukung seseorang dalam melakukan pekerjaan sehingga lebih efisien dan lebih cepat seperti penggunaan sistem accounting untuk membantu dalam melakukan analisa keuangan.

Dengan adanya platform aplikasi atau website, seluruh proses kerja menjadi jauh lebih efisien dan lebih cepat. Tentunya konsumen juga akan senang karena proses pembelian produk yang cepat dan praktis. Tertarik untuk melakukan digitisasi dan digitalisasi pada usaha atau bisnis kamu? Langsung hubungi Dreite pada link ini. Kami siap memberikan solusi terbaik untuk mendukung kebutuhan kamu.

Address
Ruko Sorrento Junction
Jl. Ir. Sukarno No 29, Gading Serpong
Tangerang, Banten 15810
Whatsapp Business
+62 878 8000 8445
Image Contact
 
Image Contact

CONTACT

US!

Image Contact Us